Powered By
widgetmate.com
Sponsored By
Digital Camera

Selasa, 24 Maret 2009

EA dan Indicator sebagai tools dalam system trading

Sungguh menarik ternyata ketika menyusuri dunia pengcodingan trading di forum-forum forex , ribuan kreasi bermunculan meski sebagian besar ide hanya pengulangan yang pernah dibahas dan ditinggalkan setelah mengalami penilaian kurang sebagai indi system trading maupun sebagai robotic trading.

Namun khususnya trader indonesia , saya salut dengan mereka mau saling berbagi apa yang mereka punya , berdiskusi serta berpartisipasi aktif bagi kemajuan rekan-rekan mereka sesama trader dalam hal pengcodingan meski pada akhirnya berhenti dalam batasan tertentu. Namun setidaknya hal itu menunjukkan rasa saling "seperjuangan" yang sangat bermanfaat tentunya bagi mereka yang baru mengenal dunia tsb. Hampir setiap forum trading lokal di sub forum pembahasan ini pasti rame mulai....

Saya pribadi menganggap bersentuhan dengan dunia coding adalah bagian dari proses pembelajaran seorang trader hanya saja untuk menjadi lebih intensive adalah sebuah pilihan lain karena sebagai trader untuk tidak mengenal lebih intensive coding adalah bukan sebuah kesalahan kecuali memang tidak mengenal sama sekali... yang artinya akan besar kemungkinan terjadi mis-understanding atas kinerja indi yang digunakannya. Hanya saja mereka yang mengenal dunia coding akan lebih baik daripada mereka yang tidak karena memudahkan dalam memahami kinerja indi maupun EA yang artinya juga memahami bagian sebuah visi dari sebuah system trading.

Dan pemahaman banyak hal terhadap visi sebuah trading akan memberikan banyak informasi tentang dunia trading secara tehnikal , tidak jauh berbeda ketika seorang pemula sibuk mencari , mengenal , memahami , mengetes berbagai system trading yang ada untuk menemukan mana yang terbaik bagi dirinya.

Indi dan EA sebagai tools dalam bertrading memberikan kemudahan bagi trader dalam mengaplikasikan keinginan mereka yang tumbuh dari persepsi yang tercipta dari proses pembelajarannya. Namun apapun itu mereka tetaplah tools , ada sisi dari mereka yang mengikat penilaian trader sesuai value yang mereka hasilkan sehingga ketika terjadi kesalahan setting maka akan membuat value yang dihasilkan juga bergeser dari pattern yang telah ditentukan oleh program yang ada didalamnya. Oleh sebab itu memahami logika yang dikandungnya juga penting daripada sekedar mencari setting yang terbaik.....

Mungkin hal tersebut yang perlu diperhatikan bersama dan hal inilah yang secara pribadi saya lebih senang menghilangkan unsur-unsur yang membuat beraneka ragam persepsi dalam system trading saya pribadi mengingat market adalah dinamis yang akan membuat logika program kadang tidak mampu mengakseptasinya dengan baik. Karena saya berpersepsi bahwa pergerakan harga adalah psikology market dimana mereka bermain dengan batas-batas resistensi dan support yang dapat kita reka dengan HL dan TL atau dengan MA maupun ZZ.

Namun secara manual manusia memiliki keterbatasan dimana unsur emosi seringkali mengkacaukan penilaian terhadap pola habit yang ada di market. Disini indi atau EA berperan.. namun banyak yang menilai bahwa trade tidak bisa 100% automatis karena kedinamisan market. Semua kembali ke permasalahan akhir... yang penting profit...hehehehehe......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar