Powered By
widgetmate.com
Sponsored By
Digital Camera

Senin, 20 Juli 2009

Tertipu ( oleh ) indikator ( lagi )

Teringat , seorang kawan di kota gudeg yang kebetulan otaknya encer masalah coding mengcoding bersemangat atas hasil karyanya ( indi + EA ) yang dianggapnya merupakan hasil akhir dari sebuah perjalanan panjang membuat dan menciptakan indi+EA tsb.

Aku-pun turut senang karena ada harapan bisa mendulang pips dengan hasil karyanya tersebut yang menurutnya dan berdasarkan bukti outentik ( Tick Backtest ) memberikan hasil yang cukup gemilang.

Ujicoba FT dimulai , perlahan tapi pasti balance di acc mini mulai merangkak dan setiap hari terrekam deretan transaksi dengan polesan warna hijau muda di bagian take profitnya. Sebulan , dua bulan terlewati dengan hasil yang diharapkan....
Demikian dengan pantauan harian terhadap signal indikatornya yang selalu pas.

Namun hal tersebut tidak berlaku pada bulan ke 4 , lambat laun history transaksi tidak lagi semulus 3 bulan sebelumnya. Mulai bercorak....
Sang dokter mulai turun tangan , utak sana utik sini untuk menemukan usaha penambalan yang terbaik.....

Bulan ke 5 , indi dan EA di istirahatkan untuk sementara.

========================

Ada yang bilang market selalu berubah sehingga parameter butuh penyesuaian agar bisa menerima dengan kondisi terbaik , logika-logika baru perlu ditrainingkan ke dalam system sebagai bentuk maintainance-nya.

Ada yang bilang selamanya "logika mati" tidak bisa mengikuti market yang dinamis , bahkan news rilis yang seharusnya positif terhadap mata uang tertentu-pun terbukti tidak menghasilkan pergerakan yang sesuai dengan yang dipahami selama ini.

Ada yang bilang math hanya berlaku pada bagian terkecil dari market yang memungkinkan menafikan kedinamisan market dan itupun berarti kita mengikuti hukum kedinamisan market yang kebetulan pada bagian tersebut memiliki habit yang tidak dinamis.

Setiap hari , kreatifitas baru bermunculan terhadap indi dan EA. Ada yang puas dalam tahapan tertentu , ada yang menyadari kekurangannya sehingga selalu turut campur dalam pelaksanaanya. Ada yang sudah menemukan kondisi yang terbaik dengan hasil dan kestabilan yang terbaik dan sedang bermusuhan dengan broker. Ada yang terus menerus berkutat seperti seekor anjing mengejar ekornya sendiri....

Kebijaksanaan sangat dibutuhkan dalam bertrading , keyakinan 100% adalah sebuah kebodohan karena akan menghilangkan "kewaspadaan".... padahal seharusnya kewaspadaan itu bisa kita ganti dengan risk rewards rasio yang terbaik dan menempatkannya pada win lose rasio terbaik.

Saya memiliki keyakinan , mereka yang telah menemukan indi/EA yang bagus adalah mereka yang berpengalaman dalam bertrading dan biasanya menghilang dari peredaran sampe sebuah titik hal tsb menjadi sampah baginya dan dijual di umum. Jika demikian halnya , berhati-hatilah dengan sampah-sampah itu.....

Jika ada yang cuap-cuap... lupakan sajalah!! Mungkin lagi senang...hehehehehe.....

1 komentar:

fast-three mengatakan...

halo guys bravo......

Posting Komentar